Jurnal ISLAND Melakukan MoU dengan ACLA

Pada Kamis, 8 Agustus 2024, Jurnal ISLAND: Idea and Science of Landscape telah melakukan kerja sama dengan Asian Cultural Landscape Association (ACLA). Kerja sama ini terkait dengan pengembangan jurnal yang diprakarsai oleh Program Studi Arsitektur Lanskap ISTN dengan ACLA. Kegiatan ini dihadiri oleh Rektor ISTN, Dr. Ir. Isnuwardianto, DEA, Wakil Rektor I dan II, Dekan Fakultas Teknik Dr. Ir. Endang Widjajanti, M.T. serta para dosen dan mahasiswa Prodi Arsitektur Lanskap ISTN.

Dekan Fakultas Teknik ISTN, Dr. Ir. Endang Widjajanti, M.T., berfoto dengan Presiden Asian Cultural Landscape Association (ACLA), Prof. Chun Hyun Jin.

Sebelum melakukan penandatanganan berkas MoU, acara dimulai dengan sambutan oleh Wakil Presiden ACLA yang juga merupakan dosen Prodi Arsitektur Lanskap ISTN yaitu Ray March Syahadat, S.P., S.Ling., M.Si., M.M., dilanjutkan oleh Rektor ISTN, Kaprodi Arsitektur Lanskap ISTN Moh. Sanjiva Refi Hasibuan, S.P., M.Si. dan oleh Ketua Dewan Redaksi Jurnal ISLAND Priambudi Trie Putra, S.P., M.Si. Tidak lupa, Presiden ACLA, Prof. Chun Hyun Jin turut menyampaikan sambutan serta ungkapan apresiasi atas inisiasi antara Jurnal ISLAND dengan ACLA.

Sebagai lembaga non profit yang bergerak dalam bidang lanskap budaya, ACLA berkomitmen untuk menyebarluaskan ilmu dan pengetahuan kepada khalayak akan pentingnya aspek budaya dalam kehidupan budaya baik lokal maupun global. ACLA memiliki komitmen yang sejalan dengan misi Jurnal ISLAND untuk terus berkarya dalam menyuarakan lanskap budaya sebagai bagian tak terpisahkan dari lingkup keilmuan arsitektur lanskap. Selain ACLA, kegiatan ini juga dihadiri oleh perwakilan International Cultural Foundation (ICF), yaitu Kwag Min Ju.

Rektor ISTN berfoto bersama dengan sivitas akademika Prodi Arsitektur Lanskap ISTN
Santap siang bersama di tepi Danau ISTN dan menikmati kuliner khas Betawi

 

Acara puncak dalam kegiatan ini yaitu penandatanganan Mou antara Dekan Fakultas Teknik dengan Presiden ACLA dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng sebagai simbol dimulainya kerja sama antara Jurnal ISLAND dengan ACLA. Acara dilanjutkan dengan kegiatan mengunjungi Perkampungan Budaya Betawi (PBB) Setu Babakan. Kunjungan ini juga dipandu oleh para perwakilan dari Forum Pengkajian dan Pengembangan (Forjibang) PBB Setu Babakan antara lain Ir. Rudi Saputra, M.T. yang juga merupakan dosen Prodi Teknik Mesin ISTN dan Indra Sutisna, S.Kom.

Mengunjungi Museum Betawi PBB Setu Babakan
Prof. Chun Hyun Jin berfoto dengan Perwakilan Forjibang PBB Setu Babakan Indra Sutisna, S.Kom.
Project Manager ICF, Kwag Min Ju berfoto dengan Perwakilan Forjibang Setu Babakan Indra Sutisna, S.Kom.

Selamat untuk kerja sama antara Jurnal ISLAND dengan ACLA. Selamat bekerja.

Comments are closed.